Cara Menutup Akses Open Network and Sharing Center
Aku Pasti Bisa

Cara Menutup Akses Open Network and Sharing Center


PENGALAMAN MUNCULNYA MASALAH :
Pertama kali saya bekerja sebagai Staff IT saya di berikan tugas bagaimana cara mengatasi permasalahan Ip Conflict yang selama ini sering terjadi di perusahaan ini.Lantas saya meminta akses jaringan Router Mikrotik dan permintaan akses itu tidak dapat di kabulkan (mungkin karena pegawai baru) dan menyuruh untuk menggunakan cara atau metode lain selain menggunakan akses Router Mikrotik itu sendiri. 
Lantas saya berfikir mencari metode lain dengan menganalisa penyebabnya terlebih dahulu terjadinya Ip Conflict itu sendiri. Ip Conflict itu sendiri terjadi karena adanya 2 pengguna komputer yang menggunakan 1 alamat ip address yang sama, sedangkan di dalam suatu jaringan tidak bisa menggunakan 1 alamat ip address bersamaan. Tergores di pikiran saya bahwa ini terjadi karena si pengguna komputer dalam satu jaringan ini " BANDEL " sering gonta ganti alamat Ip Address punya pengguna yang lainnya lalu saya berinisiatif mencari metode bagaimana cara agar si pengguna dalam komputer itu tidak dapat merubah Ip Addressnya dalam hal ini si pengguna tidak dapat membuka Open Network and Sharing Center. Lalu saya cari cari cara di Internet ternyata tidak ada yang memuaskan dan tidak ada yang berhasil.
Lalu saya ngulik sendiri coba coba cara ini itu dan akhirnya ketemulah cara Menutup Akses Open Network and Sharing Center ini.


LALU BAGAIMANA CARANYA ?

Caranya cukup mudah ikuti pengarah di bawah ini :
1. Klik Start > buka Run atau cara pintasnya tekan  Windows + R
2. Ketikan gpedit.msc lalu klik OK












3. Pada User Configuration pilih Administrative Templates lalu pilih Contol Panel dan Klik 2x










4. Lalu pada sebelah kanan pilih Hide specified Control Panel items lalu klik 2x






5. Pilih Enable > Show > pada Value masukan Microsoft.NetworkAndSharingCenter dan Klik OK













6. SELESAI !!!
Coba anda buka Open Network and Sharing Center dan pasti tidak akan bisa terbuka.

MUNCUL PERTANYAAN ???
A : Kalo cuma gitu doang sih si user masih bisa ganti ip tinggal masuk gpedit.msc lalu disable konfigurasi itunya.
B : Ok ok kalau gitu pertanyaannya kita pake rahasia rahasiaan sama si user biar mereka ngga bisa ganti disable itu konfigurasi jadi nanti kita doang yang tau dan bisa matin itu konfigurasi.
A : Gimana Caranya ???
B : Kita tinggal ubah saja nama gpedit.msc sesuai kemauan kita jadi nanti yang tau kita ajh, caranya Masuk ke Local Disk C > Windows > system32 > lalu cari gpedit.msc > klik Kanan di gpedit.msc > Properties > Security >Edit...> pilih system > lalu hilangkan centangan/ceklis Full control pada Allow > pilih Apply > jangan kemana mana tetap di situ dan pilih Users dan berikan Centang/Ceklis Full Control pada Allow > klik Apply dan OK dan OK sekarang anda baru tuh ubah nama gpedit.msc sesuai selera tapi awas lupa ya hehe ....
kalo mau tambah ampuh dan ga bakal ketaun tinggal hidden ajh tuh gpedit.msc nya 


Ok Sekian semoga bermanfaat ....


JANGAN SUNGKAN JANGAN RAGU TANYAKAN PADA KOMENTAR JIKA ANDA MENGALAMI KESULITAN.

Baca Juga :

Share this

Comments
0 Comments

Berkomentarlah dengan sopan dan menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Saya juga menerima kritik dan saran yang membangun atas apa yang saya post ini.
# Terimakasih Telah berkunjung di blog saya
Admin : Saepul Hadi